Breaking News

TUTORIAL BLOG

Kamis, 27 Oktober 2016

SALAM BKI

Siapapun yang datang dan hadir di tempat kita Program Studi Bimbingan dan Konseling Islam Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta. Harus ikut sama-sama menyatukan jari Jempol dengan jari Telunjuk dan jari Tengah, sementara jari Kelingking dan jari Manis menghadap ke atas. Sebagai symbol salam BKI khas ala BKI Kalijaga. Dengan salam ini, kita harapkan menjadi simbolisasi kecintaan kita terhadap almamater.

Hal ini kita lakukan, karena semakin banyaknya tamu yang hadir di Prodi BKI untuk sekedar saling silaturrahmi dan bertukar informasi dan pengalaman. Maka seiring famousnya Prodi BKI ini, maka perlu berbagai strategi. Salah satunya melalui “Salam BKI” sebagai salam khas yang bisa dijadikan oleh-oleh atau inspirasi bagi yang lain. Selama ini, salam khas BKI ini sudah dikenal oleh Forum Mahasiswa BKI/BPI se-Indonesia yang pernah main dan hadir di Prodi kita.

Di samping salam, ke depan akan kita rancang logo kebanggaan, yaitu logo, prodi dan logo Laboratorium BKI. Serta warna favorite Program studi dan Bendera yang kesemuanya merupakan simbolisasi yang dapat menambah kecintaan para mahasiswa dengan Prodinya masing-masing.


Harapannya melalui symbol-simbol inilah akan menebar semangat dan patriotism dalam membesarkan dan menyebarkan nilai-nilai Bimbingan dan Konseling Islam pada masyarakat luas di seluruh negeri dan dunia international. Bahwa keberadaan kita di dunia ini betul-betul ada dan mengisi dunia bahkan menghiasi dunia dengan nuansa khas Bimbingan dan konseling Islam Sunan Kalijaga.

By. A. SAid Hasan Basri, S.Psi., M.SI.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Designed By